Sambutan

Bismillahirrahmaanirrahim.

Assalamu'alaikum wr. wb.
Alhamdulillaahi rabbil 'alamin kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala nikmat, rahmat, rizki, barakah, serta atas taufiq, hidayah, dan inayahNya hingga kita masih dalam satu wadah Musyawarah Guru Matapelajaran (MGMP) Matematika SMP Kabupaten Belitung Timur untuk memajukan dan memberdayakan dunia pendidikan, melalui Forum MGMP Matematika

Sesuai dengan forum komunikasi kita yang sudah berlangsung dengan harmonis dan lancar, dan untuk memberdayakan kompetensi anggota, maka sudah seharusnya kita membuat blog sebagai sarana:
  1. Untuk mewujudkan prasarat yang diamanatkan dalam Kurikulum Tingkat Satuan Pelajaran (KTSP) dan Kurikulum 2013, yakni mengembangkan media pembelajaran melalui penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) sehingga meningkatkan minat siswa dalam pembelajaran Matematika. Media pembelajaran yang sesuai, menarik, dan menyenangkan tersebut di antaranya dengan penggunaan blog MGMP Matematika yang akan dikembang secara terus menerus.
  2. Memberikan wadah kepada anggota MGMP Matematika SMP di Kabupaten Belitung Timur agar mau dan mampu melakukan penulisan karya tulis ilmiah, khususnya yang berkaitan dengan pembelajaran Matematika.
  3. Pengembangan profesi dan karier guru yang bermuara pada terwujudnya guru Matematika yang berkompeten, profesional, dan berkualitas.
  4. Bersilaturrahmi dan komunikasi yang sekaligus juga berfungsi sebagai ajang pengembangan kreatifitas guru Matematika dan bila memungkinkan juga sebagai ajang penuangan kreasi siswa yang berkorelasi dengan pembelajaran Matematika.
  5. Untuk penyimpanan atau pengarsipan yang sekaligus sebagai media informasi, komunikasi dan sumbangan pemikiran tentang Matematika. Untuk itu, kami menyambut baik, tentang peluncuran blogsite matematika smp Kabupaten Belitung Timur, dengan alamat : http://matsmpbeltim.blogspot.com.
Semoga Allah SWT meridhainya dan blog yang ada bermanfaat bagi kita semua yang pada akhirnyaa juga dapat meningkatkan prestasi hasil belajar siswa, khususnya dalam matapelajaran Matematika.

Harapan saya, rekan-rekan guru Matematika khususnya yang tergabung dalam MGMP Matematika SMP Kabupaten Belitung Timur dapat mengisi, memanfaatkan, dan menyebarkan blog ini dengan baik dan bertanggung jawab, serta penuh dedikasi. Demikian sambutan ini saya sampaikan dan apabila ada yang salah, kesalahan itu datangnya dari saya sendiri. Untuk itu saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Dan apabila yang saya sampaikan itu benar, maka sesungguhnya kebenaran itu datangnya dari Allah semata. Wa billaahit taufiq wal hidayah.
Wassalamu'alaikum wr. wb.


Manggar, 10 Oktober 2016

Ketua MGMP Matematika SMP
Kabupaten Belitung Timur

ttd.
RITA PUSPITA
NIP. 19630113 198601 2 001

Posting Komentar

0 Komentar